PELANTIKAN PENGURUS IKATAN SARJANA PETERNAKAN INDONESIA (ISPI) CABANG BALI

Pelantikan pengurus Ikatan Sarjana Peternakan Indonesia (ISPI) Cabang Bali periode 2019 sd 2024 diselenggarakan pada hari Minggu tanggal 1 September 2019 bertempat di Aula Gedung Pascasarjana Universitas Udayana Jl,Sudirman Denpasar Bali. ISPI Cabang Bali dilantik oleh ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Sarjana Peternakan Indonesia (ISPI) yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Sekjen ISPI Pusat bapak Joko Susilo S.Pt. Pada pelantikan kali ini diputuskan Dr.Ni Luh Putu Sriyani,S.Pt,MP, sebagai ketua ISPI Cabang Bali terpilih periode 2019 sd 2024.  Melaui forum ini ketua ISPI terpilih, mengajak seluruh insan sarjana peternakan, untuk bersama-sama bahu membahu bersama pemerintah dan para stakeholder peternakan lainnya mendukung pembangunan industri peternakan maju dan kemandirian pangan asal ternak seluruh Indonesia dan khususnya Pulau Bali. Pada pelantikan ini  dilaksanakan pelepasan burung oleh Sekjen ISPI Pusat bersama sama dengan seluruh pengurus  yang baru  dilantik serta seluruh civitas akademik Fakultas Peternakan yang kebetulan bertepatan  dengan diadakannya kontes burung yang berlokasi di pelataran parkir Fakultas Peternakan Universitas Udayana.


Penulis : Dr Ni Luh Putu Sriyani, S.Pt, MP